30 Kasus Baru HIV/AIDS di Kota Ambon Ditemukan?

0
HIV/AIDS
Ambon, KabarMaluku.com - Berdasarkan hasil evaluasi triwulan pertama pada 31 Maret 2014 di wilayah Kota Ambon telah  ditemukan sebanyak 30 kasus baru HIV/AIDS.

Pernyataan tersebut disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Ambon Tresjee Torry, Selasa (3/6) pekan lalu. Menurutnya, data Dinkes Ambon terhitung bulan Januari ditemukan 11 kasus, Ferbuari 12 dan Maret tujuh kasus baru.

Dimana dari 30 kasus tersebut yang positif HIV sebanyak 19 orang dan AIDS sebanyak sembilan orang. Sementara berdasar jenis kelamin, jumlah penderita HIV/AIDS sama yakni laki-laki 15 orang dan perempuan 15 orang, katanya.

"Kasus HIV mendominsai peringkat teratas dengan jumlah 21 orang dan AIDS sembilan orang," katanya.

Tresjee mengatakan sejumlah penderita tersebar di lima Kecamatam yakni Kecamatan Sirimau sebanyak sembilan orang, Nusaniwe delapan orang, Baguala tiga, Teluk Ambon dua orang dan Leitimur Selatan satu orang.

Menurutnya temuan ini masih bersifat sementara, karena diakhir Juni 2014 akan dilakukan evaluasi triwulan kedua jumlah penderita HIV/AIDS di kota Ambon.

"Saat ini kami masih melakukan pendataan jumlah penderita, untuk mengetahui data pasti hingga akhir tahun 2014" ujarnya. (*)

Post a Comment

0 Comments
Post a Comment (0)
To Top